Mantan Pelatih Persib Bandung, Risnandar Sundoro, mengatakan pelatih Timnas PSSI Peter White, sudah saatnya untuk mencari striker lain untuk menggantikan beberapa striker yang ada saat ini. "Melihat pertandingan final Piala Merdeka tempo hari, saya kira sudah saatnya Peter White mencari striker lain untuk mempertajam pasukannya di masa mendatang", kata Risnandar di Bandung, Rabu.Menurut Risnandar yang juga anggota Koprs Pelatih PSSI itu, pelatih Timnas itu tidak bisa memaksakan menggunakan striker yang ada saat ini, namun harus mencari pemain lagi dengan usia yang masih muda. Ia menunjuk beberapa striker seperti Ilham Jayaksumah dan Zaenal Arief sudah harus mendapat pelapis dari pemain yang lebih muda. Sedangkan Bambang Pamungkas, lanjut dia, masih layak untuk dipertahankan menjadi squad inti. "Saya melihat pasokan bola dari lini tengah dan sayap pada pertandingan semalam cukup bagus, sayangnya penyelesaian akhir selalu gagal. Meskipun Timnas PSSI menembus final Merdeka Games 2006, realitas di lapangan butuh striker yang lebih tajam lagi", kata Risnandar.
Ia tidak menyebutkan pemain lain yang pantas sebagai striker masa depan Timnas PSSI itu, namun dia yakin Peter White sudah tahu apa yang harus dilakukannya untuk membenahi tim yang ada saat ini.Selain itu, ia juga menyebutkan perlunya meningkatkan kekuatan di lini belakang agar tidak kehilangan konsentrasi dalam mengantisipasi serangan-serangan lawan, terutama serangan balik seperti yang terjadi pada pertandingan lawan Myanmar semalam. "Belakang juga butuh perhatian untuk ke depannya, sedangkan lini tengah saya kira cukup padu di