19 November 2011

Di Sidoarjo, Ada Wedang Ronde Rasa Coklat dan Nangka


Anda bosan dengan wedang ronde dengan rasa yang itu-itu saja? Kini tak ada salahnya mencoba wedang ronde rasa baru yakni coklat dan nangka. Wedang ronde coklat adalah seduhan air jahe dengan bola-bola ketan yang diisi coklat atau nangka di dalamnya.

Tentu saja disajikan dengan kacang yang sudah disangrai, kolang-kaling, mutiara dan kelapa muda. Wedang ronde dengan dua rasa itu tersedia di Kedai Mak Nyuzz!

Kedai Mak Nyuzz didirikan oleh dua orang pecinta minuman khas Jawa ini, Aries Adiastuti (24) dan Ardita Windrawan (27). Berawal dari coba-coba, lahirlah ronde dengan beragam rasa.


"Biasanya ronde terbuat dari tepung ketan yang berisi kacang tanah dan gula merah. Kali ini isi ronde adalah coklat dan choco chip," kata Aries saat berbincang dengan detiksurabaya.com.

Ronde Coklat Mak Nyuzz memang layak dicoba. Kontur kenyalnya saat digigit dan bagian dalamnya akan meleleh di dalam mulut. Meski rasa coklatnya terasa di lidah, namun nuansa jahenya tetap kuat.

Aries mengaku tiap porsi wedang ronde rasa coklat, nangka dan kacang itu dipatok dengan harga Rp 4.500 saja. Kedai Mak Nyuzz ini buka setiap hari mulai pukul 17.00-23.00 WIB di Jalan Pepelegi, Waru - Sidoarjo.

Selain menawarkan wedang ronde, kedai ini juga menyediakan STMJ spesial. Harganya mulai Rp 9 ribu - Rp 10 ribu. Jadi jika malam-malam Anda mencari kudapan untuk menghangatkan badan, coba saja datang ke Kedai Mak Nyuzz!.

Kedai Mak Nyuzz!
Jalan Pepelegi, Waru
Sidoarjo
Buka: 17.00-23.00 WIB
***
sumber: Ratna Hidayati - detikSurabaya