Ini adalah informasi dari dunia ponsel – tepatnya : ponsel teringan di dunia – yang dirilis Softpedia minggu lalu. Dan, jika menyebut ponsel paling ringan yang pernah dibuat, maka MODU adalah jawabannya. Modu resmi diumumkan oleh juri Guinness World Records sebagai ponsel paling ringan yang pernah diciptakan. Dengan berat hanya sekitar 40,1 gram, ponsel ini muncul sebagai konsep revolusioner dalam industri ponsel.
Ponsel ini dibuat oleh perusahaan Israel yang dipimpin Dov Moran (pendiri msystems Ltd., pencipta USB Flash Drive dan FlashDisk). Modu juga merupakan ponsel yang sangat user-friendly dan bisa dipadukan ke dalam “jaket modu”, merupakan pembungkus ponsel yang bisa mengubah fungsionalistas dan penampilannya.
Ponsel Modu bisa dibilang menjadi inti dari seluruh “jaket”-nya dan bisa diubah menjadi ponsel multimedia, PDA dengan keypad QWERTY, handset gaul, perangkat navigasi dan lain-lain. Meski bisa dikombinasikan engan berbagai jaket eksternal, Modu bisa juga difungsikan sebagai ponsel stand-alone. Ini yang menjadi alas an kenapa modu disebut sebagai ponsel paling ringan didunia.
Sebagai informasi, ponsel ini akan menyerbu pasar pada kuartal empat 2008 dengan harga eceran sekitar 300 dollar AS. Hadir dalam dua “jaket” standar. Namun variasi “jaket” yang lain juga akan tersedia. Memberikan lebih banyak pilihan pada pengguna ponsel mungil ini.