19 September 2018

Cibunut, Kampung Warna Warni Di Pemukiman Padat Kota Bandung

Siapa sangka, sebuah kampung yang dulunya kumuh disulap menjadi tempat yang mampu menebarkan keceriaan bagi warganya dan para pengunjung kampung ini, bersih, nyaman dan berwarna. Kampung Cibunut, ya itulah namanya. Sebuah pemukiman padat penduduk di Jalan Sunda, RW 07, Kelurahan Kebon Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung.

Sebelumnya sudah ada beberapa daerah yang menerapkan konsep kampung berwarna seperti Kampung Jodipan di Malang, Kampung Pelangi di Semarang hingga Banyuwangi. Kini, Bandung pun tak mau ketinggalan.


Berbekal semangat gotong royong membangun kampung yang ramah lingkungan, warga semakin bergairah setelah sebuah pabrik cat memberikan ratusan kaleng untuk mengecat ratusan rumah yang ada di kampung tersebut.

Selain pabrik cat, pihak yang terlibat dalam menciptakan Kampung Warna Cibunut adalah Komunitas Mural Bandung, Ikatan Alumni ITB Jabar, Alumni SMA 3 Bandung, Karang taruna dan pihak RW Cibunut.

Ada banyak sekali mural tematik yang digambarkan di tembok-tembok pemukiman warga Cibunut. Tema mural ini bermacam-macam mulai dari lingkungan, perdamaian, sejarah hingga yang tema pendidikan. Jadi selain indah, mural-mural ini juga sarat akan nilai moral pula.

Kampung ini selain memiliki keindahan cat warna-warninya, para warga juga menaruh pot-pot tanaman sehingga tampak lebih asri. Harapannya destinasi Kampung Cibunut ini bisa jadi tempat wisata baru di Bandung.

Kini, Kampung Cibunut memiliki julukan baru sebagai Cibunut Berwarna. Nama tersebut kini disematkan pada kampung ini setelah diresmikan oleh Wali Kota Bandung Ridwan Kamil. Jadi, jangan kaget kalau nanti ada hastag #cibunutBerwarna di social media.

Hal menarik dari Ridwan Kamil selaku Walikota Bandung -- sebelum terpilih menjadi Gubernur Jawa Barat -- ketika ia memberikan pernyataan “Membangun Bandung tidak hanya dari fisik namun juga menyangkut mental masyarakat.”

Tentu hal tersebut layak diapresiasi dan bisa dijadikan contoh untuk para pemimpin didaerah lain untuk membangun daerahnya masing-masing supaya bahagia warganya dan maju daerahnya.

Jadi, kalau pas ke Bandung, jangan lupa berkunjung ke Kampung Cibunut, ya!

***

Sumber: kesiniaja.com